๐ฟ SIFAT JUJUR DALAM BERBISNIS ๐ฟ
Jujur adalah perkataan dan perbuatan sesuai dengan kebenaran. Jujur merupakan induk dari sifat-sifat terpuji (mahmudah). Jujur juga disebut dengan benar, memberikan sesuatu yang benar atau sesuai dengan kenyataan. Jujur lawannya dusta. Jujur itu tengah-tengah antara menyembunyikan dan terus terang. Dengan demikian, jujur berarti keselarasan antara berita dengan kenyataan yang ada. Jadi, kalau suatu berita sesuai dengan keadaan yang ada, maka dikatakan benar atau jujur, tetapi kalau tidak, maka dikatakan dusta. Kejujuran itu ada pada ucapan, juga ada pada perbuatan, sebagaimana seorang yang melakukan suatu perbuatan, tentu sesuai dengan yang ada pada batinnya. Begitu pula orang munafik tidaklah dikatakan sebagai seorang yang jujur karena dia menampakkan dirinya sebagai seorang yang bertauhid, padahal sebaliknya. Kejujuran merupakan ajaran Islam yang mulia. Hal ini berlaku dalam segala bentuk muamalah, lebih-lebih dalam jual beli karena di dalamnya sering terjadi sengketa. Oleh karena itu peran kejujuran dalam melakukan jual beli sangatlah penting Nabi shallallahu โalaihi wa sallam bersabda:
ุฅูููู ุงูุชููุฌููุงุฑู ููุจูุนูุซูููู ููููู
ู ุงููููููุงู
ูุฉู ููุฌููุงุฑูุง ุฅููุงูู ู
ููู ุงุชููููู ุงูููููู ููุจูุฑูู ููุตูุฏููู
โSesungguhnya para pedagang akan dibangkitkan pada hari kiamat nanti sebagai orang-orang fajir (jahat) kecuali pedagang yang bertakwa pada Allah, berbuat baik dan berlaku jujurโ (HR. Tirmidzi dan Ibnu Majah).
=================
Yuks, dukung terus kegiatan kami dalam Mencetak Para Generasi Penghafal Al-Qur’an.
๐ฆ BSI 3995501729 | Yayasan Pusat Peradaban Islam
๐ฒ Informasi dan Konfirmasi: wa.me/6281219990403
Follow us:
๐ชฉ Aqlischarity.org
๐ฑIG: aqlischarity
๐ฑFB: AQLIS Charity
๐ฑTiktok: @aqlis.charity
Tinggalkan Balasan